Cara Budidaya Bunga AZALEA
CARA BUDIDAYA BUNGA AZALEA – Hallo para pembaca dimanapun berada. Siapa sih yang engga kenal sama bunga satu ini. Namanya bunga azalea, cantik rupanya membuat siapa saja yang memandangnya bahagia.
Tanaman cantik ini pertama kali tumbuh di Cina dan Jepang.
Nama Azalea ini berasal dari bahasa Yunani “azaleos” yang berarti kering. Seperti artinya, bunga ini mampu hidup di tanah kering. Azalea sendiri merupakan simbol keagungan dan kelembutan.
Bunga ini hampir mirip dengan bunga bugenville, berwarna merah atau merah muda dengan pohonnya yang cenderung pendek.
Banyak sekali pecinta bunga azalea ini, terutama adalah kaum wanita.
Bunga yang populer di Amerika ini, termasuk dalam tanaman semak berbunga, jadi meskipun tidak berbunga sekalipun bunga azalea ini masih tetap cantik dengan dedaunannya yang rimbun itu. Namun, selain cantik dan cocok dijadikan bunga hias, tahu ngga readers?
kalau bunga azalea ini juga dapat menyerap polutan di udara. Oleh karena kecantian dan manfaat bunga ini, disini aku bakal ngasih tahu ke kalian mengenai cara budidaya bunga azalea. Langsung aja, berikut cara pembudidayaannya:
- Pembibitan
Seperti yang telah kita ketahui, bahwa bunga azalea ini tergolong tanaman semak maka metode penanaman yang digunakan adalah metode stek batang.
Apasih stek batang itu?
Jadi stek batang adalah cara perkembangbiakan tanaman dengan batang tumbuhan. Caranya adalah pilihlah batang yang pas yang akan ditanam, kemudian potong dengan ukuran sesuai keinginan. Oiyha, cara potongnya miring yha. Setelah terpotong bisa langsung ditanam ditempat yang kalian inginkan.
- Penanaman
Setelah bibit didapat, cara selanjutnya adalah dilakukannya penanaman. Caranya yaitu siapkan media tanamnya, dengan menggunakan tanah dicampur dengan pupuk kandang perbandingannya yaitu 50%:50%.
Kemudian tancapkan bibit bunga azalea tadi ke media tanam sedalam 5 sampai 10 cm.
Jangan lupa juga berikan tekanan pada media tanam sekitar bibit. Yang terakhir, siram tanaman dengan air agar tidak layu.
- Perawatan
Biasanya yang sulit adalah ini, cara perawatannya. Cara perawatannya yaitu cukup mudah. Setelah tanaman tumbuh, lakukan penyiraman tanaman secukupnya. Selain itu berikat juga nutrisi pada tanaman, pemberian nutrisi bisa dengan memberikan pupuk. Pemupukan bisa kalian lakukan 1-2 bulan sekali.
Gimana readers, mudah bukan cara budidaya bunga azalea ini. Selain caranya yang mudah perawatannya juga murah kan. Oleh karena itu, readers harus mencobanya yha. Selamat mencoba, semoga berhasil.